STUDI KUALITATIF PERILAKU KONSUMSI BUAH DAN SAYUR PADA SISWA SD ISLAMIC CENTER KOTA SAMARINDA

Rahmadani, Ahmad Hafif and Bernadetha, Bernadetha and Ardyanti, Dian STUDI KUALITATIF PERILAKU KONSUMSI BUAH DAN SAYUR PADA SISWA SD ISLAMIC CENTER KOTA SAMARINDA. Jurusan Promosi Kesehatan.

[img] Text
Skripsi Ahmad Hafif R.pdf

Download (4MB)

Abstract

Latar Belakang: Buah dan sayur memiliki banyak manfaat untuk dikonsumsi karena terbukti menguntungkan bagi kesehatan. Konsumsi buah dan sayur yang kurang dapat menyebabkan timbulnya masalah gizi pada anak, salah satunya yaitu masalah obesitas. Tujuan: penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang perilaku konsumsi buah dan sayur pada siswa SD Islamic Center Kota Samarinda. Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan kualitatif. Instrumen penelitian ini yaitu peneliti sendiri didukung dengan pedoman wawancara, alat recorder, dan kamera. Teknik sampling yang digunakan adalah snowball sampling. Hasil: Hasil penelitian diperoleh bahwa pengetahuan siswa mengenai buah dan sayur cukup baik. Kantin sekolah menyediakan olahan konsumsi buah dan sayur. Sumber informasi tentang buah dan sayur diperoleh informan melalui berbagai macam sumber. Adanya dukungan keluarga yang mendorong anak untuk konsumsi buah dan sayur. Perilaku siswa konsumsi buah dan sayur sebanyak 2-3 potong buah dan 1 porsi sayur dalam sehari. Kesimpulan: Perilaku konsumsi buah dan sayur pada siswa SD Islamic Center dapat dibuktikan dengan diperolehnya hasil bahwa siswa sering mengonsumsi buah dan sayur dengan porsi 2-3 potong buah dan 1 porsi sayur dalam sehari. Saran: Hasil penelitian ini dapat digunakan bagi jurusan promosi kesehatan sebagai masukan untuk pengembangan ilmu yang lebih luas dan mendalam dalam mempelajari perilaku konsumsi buah dan sayur. Bagi lembaga terkait perlu ditingkatkan media cetak untuk meningkatkan pengetahuan siswa dan bagi peneliti selanjutnya untuk mengkaji lebih dalam mengenai perilaku konsumsi buah dan sayur. Kata Kunci: Perilaku, Pengetahuan, Kantin, Dukungan Keluarga.

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: admin perpustakaan poltekkes kaltim
Date Deposited: 25 Oct 2024 08:09
Last Modified: 25 Oct 2024 08:09
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/2060

Actions (login required)

View Item View Item