ASUHAN KEPERAWATAN PADA LANSIA DENGAN GOUT ARTHRITIS DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA NIRWANA PURI SAMARINDA

Hidayah, Nurul (2019) ASUHAN KEPERAWATAN PADA LANSIA DENGAN GOUT ARTHRITIS DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA NIRWANA PURI SAMARINDA. Skripsi, D-III Keperawatan, Poltekkes Kemenkes Kaltim.

[img]
Preview
Text
KTI NURUL HIDAYAH (ASKEP PADA LANSIA DGN GOUT ASTRTITIS).pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Gout Arthritis merupakan penyakit inflamasi sendi yang diakibatkan oleh tingginya kadar Asam Urat dalam darah, yang ditandai dengan penumpukan Kristal Monosodium Urat di dalam ataupun di sekitar persendian berupa Tofi. Metode : Metode penulisan menggunakan pendekatan deskriptif dalam bentuk studi kasus untuk mengetahui masalah asuhan keperawatan pada lansia dengan Gout Arthritis di Panti Sosial Tresna Werdha Nirwana Puri Samarinda dengan pendekatan asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil dan Pembahasan : Pada klien 1 dan klien 2 umumnya memiliki diagnosa keperawatan yang sama hanya satu diagnosa keperawatan yang berbeda yang dialami oleh klien 2 tetapi tidak terjadi pada klien 1. Kesimpulan dan Saran : didapatkan ada beberapa diagnosa yang tidak terasi pada kedua klien, pada klien 1 diagnosa yang teratasi yaitu tiga diagnosa keperawatan, diagnosa yang teratasi sebagian dua diagnosa keperawatan. Sedangkan pada klien 2 masalah yang teratasi yaitu 2 diagnosa keperawatan dan diagnosa yang teratasi sebagian adalah 4 diagnosa keperawatan. Saran bagi perawat diharapkan perawat dapat lebih mendalami ilmu dalam merawat dan dapat menerapkan asuhan keperawatan pada Lansia sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup Lansia sehingga tercapai kehidupan Lansia yang sejahtera terutama dalam hal fisik dengan adanya peningkatan tingkat kemandirian Lansia dan penurunan ketergantungan Lansia pada pemberi pelayanan. Kata Kunci : Asuhan keperawatan, Gout Arthritis, Gerontik

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: admin perpustakaan poltekkes kaltim
Date Deposited: 25 Sep 2019 06:58
Last Modified: 25 Sep 2019 06:58
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/416

Actions (login required)

View Item View Item