ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA PASIEN DENGAN GANGGUAN KONSEP DIRI HARGA DIRI RENDAH TERINTEGRASI DENGAN KELUARGA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEMPAJA SAMARINDA TAHUN 2019

Mahmudah, Fitrotul and Rasmun, Rasmun and Setiadi, Rizky ASUHAN KEPERAWATAN JIWA PADA PASIEN DENGAN GANGGUAN KONSEP DIRI HARGA DIRI RENDAH TERINTEGRASI DENGAN KELUARGA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEMPAJA SAMARINDA TAHUN 2019. KTI D-III Keperawatan Samarinda, Perpustakaan Poltekkes Kemenkes Kaltim.

[img]
Preview
Text
KTI Fitrotul Repository.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Harga diri rendah adalah keadaan dimana seseorang memiliki perasaan malu, sedih, tidak berdaya, tidak berharga yang dapat disebabkan karena peristiwa traumatik ataupun sebab lain yang memicu terjadinya harga diri rendah. Tujuan: Memberikan asuhan keperawatan jiwa pada pasien dengan gangguan konsep diri harga diri rendah dengan melakukan pengkajian, merumuskan diagnosa, menentukan intervensi, melakukan implementasi, dan melakukan evaluasi. Hasil: Selama dilakukanya perawatan pada pasien dengan gangguan konsep diri harga diri rendah selama 6 hari perawatan didapatkan hasil pasien mampu menerapkan strategi pelaksanaan yang meliputi klien menggungkapkan aspek positif yang dimiliki, dan melakukan kegiatan sesuai dengan kemampuan klien. Pada keluarga klien didapatkan hasil keluarga mampu menjelaskan masalah yang dialami pasien serta cara perawatan pasien dirumah, dan mempraktikkan cara merawat pasien dengan baik. Sedangkan pada tugas keluarga memodifikasi lingkungan yang mendukung kesehatan keluarga belum mampu melaksanakan tugas keluarga, karena salah satu faktor penyebab masalah ekonomi keluarga. Kesimpulan: pada saat memberikan asuhan keperawatan kepada pasien dengan gangguan konsep diri harga diri rendah diperlukan komunikasi terapeutik agar terjalin hubungan saling percaya yang baik antara pasien dan perawat, peran serta dan dukungan keluarga dibutuhkan dalam perawatan pasien dirumah untuk meningkatkan derajad kesehatan pasien. Kata kunci: Harga diri rendah, Keluarga, Cara merawat pasien harga diri rendah.

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Depositing User: admin perpustakaan poltekkes kaltim
Date Deposited: 03 Jun 2020 05:49
Last Modified: 03 Jun 2020 05:49
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/883

Actions (login required)

View Item View Item