ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN CARSINOMA MAMMAE DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ABDUL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA

Winarti, Tri (2019) ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN CARSINOMA MAMMAE DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ABDUL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA. Skripsi D-III Kebidanan, Poltekkes Kemenkes Kaltim.

[img]
Preview
Text
Untitled.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pendahuluan : Carsinoma mammae/kanker payudara adalah kelainan atau kacaunya pertumbuhan sel-sel di duktus atau lobus payudara. Penelitian ini bertujuan untuk memepelajari dan memahami secara mendalam mengenai asuhan keperawatan pada pasien carsinoma mammae di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. Metode : Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan Asuhan Keperawatan dengan mengambil satu kasus sebagai unit analisa. Unit analisa adalah dua responden pasien carsinoma mammae di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. Metode pengambilan data menggunakan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, diagnosa keperawatan, intervensi, implementasi dan evaluasi. Intrumen pengumpulan data menggunakan format pengkajian Asuhan Keperawatan Gangguan Sistem Reproduksi sesuai ketentuan yang berlaku di prodi keperawatan Poltekkes Kemenkes Kaltim. Analisa data secara deskriptif. Hasil dan Pembahasan : Berdasarkan analisa data diperoleh pada pasien 1 dan pasien 2 terdapat masalah keperawatan yang sama, yaitu nyeri kronis dan gangguan pola tidur. Masalah keperawatan yang berbeda antar pasien, yaitu pada pasien 1 muncul pola nafas tidak efektif, defisit nutrisi,gangguan mobilitas fisik, defisit perawatan diri dan pada pada pasien 2 muncul gangguan integritas kulit, gangguan citra tubuh, ansietas, ganggian pola tidur, resiko infeksi. Kesimpulan dan Saran : Setelah dilakukan perawatan kurang lebih 3 hari pada kedua pasien terdapat 4 masalah keperawatan yang teratasi dengan baik, 4 masalah keperawatan yang teratasi sebagian dan 4 maslah keperawatan tidak teratasi. Di harapkan untuk peneliti selanjutnya, agar dapat memperpanjang waktu dalam memberikan asuhan keperawatan pasien carsinoma mammae sehingga hasil yang didapat lebih optimal. Kata kunci : Asuhan Keperawatan, Carsinoma mammae, Masalah keperawatan.

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: admin perpustakaan poltekkes kaltim
Date Deposited: 29 Jul 2019 02:46
Last Modified: 29 Jul 2019 02:46
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/303

Actions (login required)

View Item View Item