ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN STROKE NON HEMORAGIK DENGAN MASALAH GANGGUAN MOBILITAS FISIK DI RSUD Dr. KANUJOSO DJATIWIBOWO KOTA BALIKPAPAN TAHUN 2024

Sindi, Aulia (2024) ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN STROKE NON HEMORAGIK DENGAN MASALAH GANGGUAN MOBILITAS FISIK DI RSUD Dr. KANUJOSO DJATIWIBOWO KOTA BALIKPAPAN TAHUN 2024. POLTEKKES KEMENKES KALIMANTAN TIMUR.

[img] Text
KTI_Sindi Aulia.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pendahuluan : Stroke ialah penyakit gangguan neurologis yang berkaitan dengan cedera vaskular dari sistem saraf pusat. Penyakit ini menjadi penyebab kematian nomor dua dan menjadi penyebab disabilitas di seluruh dunia. Menurut World Stroke Organization (WSO) secara global, lebih dari 12,2 juta atau satu dari empat orang di atas usia 25 akan mengalami stroke atau lebih dari 101 juta orang yang hidup saat ini, lebih dari 7,6 juta atau 62% stroke iskemik baru setiap tahun. Stroke di Balikpapan diperkirakan sebanyak 938 kasus pasien Stroke Non Hemoragik. Metode : Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan Asuhan Keperawatan dengan mengambil satu kasus sebaga unit analisis. Unit analisis adalah pasien Stroke Non Hemoragik di RSUD dr. Kanujoso Balikpapan. Metode pengambilan data adalah dengan wawancara, pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang. Instrumen pengumpulan data menggunakan format Asuhan Keperawatan sesuai ketentuan yang berlaku di Prodi D3 Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kaltim. Hasil dan Pembahasan : Berdasarkan analisa data diperoleh diagnosa keperawatan pola nafas tidak efektif, gangguan mobalitas fisik, gangguan komunikasi verbal, gangguan pola tidur, deficit perawatan diri, resiko perfusi serebral tidak efektif , resiko jatuh , perencanaan dan pelaksanaan ditunjang dengan fasilitas dan sarana yang mendukung, evaluasi pada pasien masalah teratasi. Kesimpulan dan Saran : pada pasien terdapat 7 diagnose yang teratasi dengan baik yaitu diagnosa keperawatan gangguan mobalitas fisik, pola nafas tidak efektif, gangguan komunikasi verbal, gangguan pola tidur, deficit perawatan diri, resiko perfusi serebral tidak efektif , resiko jatuh. Asuhan Keperawatan bermanfaat untuk membantu pasien untuk mengatasi penyakitnya. Diperlukan dukungan keluarga dan komitmen pasien dalam pengobatan. Bahwa latihan range of motion (ROM) efektif meningkatkan kekuatan otot pada pasien dengan paska stroke. Kata Kunci: Asuhan Keperawatan, Stroke Non Hemoragi

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: kubaci kubaci Barus
Date Deposited: 09 Sep 2024 04:28
Last Modified: 09 Sep 2024 04:28
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/2647

Actions (login required)

View Item View Item