Fawwaziah, Fawwaziah (2023) ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN CA COLON DENGAN KEMOTERAPI DI RSUD KANUJOSO DJATIWIBOWO KOTA BALIKPAPAN TAHUN 2023. Poltekkes Kemenkes Kaltim.
Text
23_Fawwaziah.pdf Download (12MB) |
Abstract
Pendahuluan : Perubahan gaya hidup dan pola makan mempengaruhi terjadinya ca colon. Ca colon menyerang bagian usus besar, yakni bagian akhir dari sistem pencernaan. Berdasarkan data dari World Health Organization (WHO) pada tahun 2018 jumlah penderita kanker yaitu sekitar 18.078.957 jiwa dan diprediksi akan meningkat pada tahun 2040 yaitu sebanyak 29.532.994 jiwa mengalami kanker dan merupakan penyebab kematian kedua di dunia, jika tidak ditangani dapat mengakibatkan komplikasi penyumbatan usus besar dan tindakan penanganan berupa pembedahan serta kemoterapi. Penelitian ini bertujuan mendapatkan gambaran asuhan keperawatan pada pasien dengan ca colon. Metode : Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dalam bentuk studi kasus yang dapat dilakukan dengan pendekatan asuhan keperawatan pada dua kasus pasien ca colon dengan kemoterapi. Lokasi penelitian dilakukan di RSUD dr. Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan pada tanggal 11-13 Maret 2023 dan 09-11 Mei 2023. Metode pengambilan data adalah dengan wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, studi dokumentasi, dan pemeriksaan penunjang. Hasil dan Pembahasan : Hasil analisa data pengkajian kedua klien dengan kasus ca colon yaitu pada klien 1 ditemukan keluhan utama klien merasa cemas dan takut saat melakukan kemoterapi pertama kali serta klien merasakan nyeri pasca operasi ca colon. Sedangkan pada klien 2 ditemukan keluhan utama dengan kesulitan tidur serta selalu merasa gelisah saat kemoterapi. Didapatkan masalah diagnosa yang sama yaitu ansietas, gangguan pola tidur dan nausea. Pada kedua klien ditemukan 4 masalah keperawatan yang sudah sesuai SDKI. Rencana keperawatan menggunakan SLKI dan SIKI. Pelaksanaan keperawatan kedua klien sesuai dengan perencanaan yang disusun. Hasil evaluasi pada klien 1 yaitu teratasinya 3 masalah keperawatan. Sedangkan klien 2 hasil evaluasi yaitu teratasinya 2 masalah keperawatan gangguan pola tidur. Kesimpulan dan Saran : Dapat disimpulkan pengkajian pada klien 1 dan klien 2 yaitu memiliki keluhan yang berbeda-beda. Diagnosa keperawatan dari klien 1 dan klien 2 hanya ada 2 diagnosa yang sesuai dengan teori pada bab sebelumnya. Untuk intervensi setiap diagnosa dibuat sesuai dengan kebutuhan klien. Pada tahap implementasi keperawatan yang dilakukan pada klien 1 dan klien 2 sesuai dengan intervensi yang telah direncanakan sesuai dengan kebutuhan klien. Serta hasil evaluasi yang dilakukan oleh klien 1 dan klien 2 menunjkkan masalah masih ada yang belum teratasi. Diharapakan perawat dapat melakukan kerjasama yang baik antar perawat, dan perawat selalu memperdalam ilmu pengetahuan dalam bidang keperawatan khususnya dalam pelaksanaan asuhan keperawatan pada klien ca colon dengan kemoterapi. Kata Kunci : Ca Colon, Kemoterapi, Asuhan Keperawatan
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | kubaci kubaci Barus |
Date Deposited: | 01 Sep 2023 07:15 |
Last Modified: | 01 Sep 2023 07:15 |
URI: | http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/2131 |
Actions (login required)
View Item |