Yuliana, Yuliana and Chifdillah, Nino Adib and Rahayu, Eka Putri (2023) Pengaruh Pendidikan Kesehatan dengan Media Puzzle terhadap Pengetahuan dan Keterampilan Cuci Tangan Pakai Sabun Pada Siswa SDN 009 Loa Janan Ilir. Jurusan Promosi Kesehatan.
Text
Skripsi Yuliana up perpus_11zon.pdf Download (3MB) |
Abstract
Pendahuluan: Cuci tangan pakai sabun adalah kegiatan membersihkan tangan dan sela-sela jari-jemari menggunakan air bersih dan sabun sehingga tangan menjadi bersih. Salah satu penyakit menular yang bisa dicegah dengan CTPS adalah penyakit diare (Kemendikbud, 2020). WHO (2019) menyatakan 829.000 orang meninggal setiap tahun akibat penyakit diare. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendidikan kesehatan dengan media puzzle terhadap pengetahuan dan keterampilan CTPS pada siswa SDN 009 Loa Janan Ilir. Metode: Jenis penelitian ini adalah quasy experimental dengan non-randomized control group design. Populasi yang digunakan adalah seluruh siswa di SDN 009 Loa Janan Ilir dan SDN 007 Loa Janan Ilir. Jumlah sampel yang digunakan yaitu 53 siswa pada masing-masing sekolah. Teknik sampling yang digunakan adalah proportional random sampling. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon dan uji Mann-Whitney. Hasil: Hasil analisis bivariat menunjukkan terdapat pengaruh sebelum dan setelah diberikan pendidikan kesehatan menggunakan media puzzle terhadap pengetahuan dan keterampilan responden, dengan nilai ρ-value pengetahuan ρ=0,001 < α 0,05 dan ρ-value keterampilan ρ=0,000 < α 0,05 Pembahasan: Ada perbedaan pengetahuan dan keterampilan CTPS antara kelompok intervensi dan kontrol setelah diberikan pendidikan kesehatan, dengan nilai ρ-value pengetahuan ρ=0,032 < α 0,05 dan ρ-value keterampilan ρ=0,000 < α 0,05. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan terdapat pengaruh pendidikan kesehatan dengan media puzzle terhadap pengetahuan dan keterampilan CTPS pada siswa SDN 009 Loa Janan Ilir. Siswa-siswi diharapkan terus belajar mengenai cuci tangan pakai sabun. Kata kunci: Edukasi, puzzle, pengetahuan, keterampilan, CTPS
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | admin perpustakaan poltekkes kaltim |
Date Deposited: | 25 Oct 2024 07:54 |
Last Modified: | 25 Oct 2024 07:54 |
URI: | http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/2052 |
Actions (login required)
View Item |