PENGARUH POSISI SEMI FOWLER 45° TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA PASIEN CONGESTIVE HEART FAILURE DI RUANGAN INTENSIVE CORONARY CARE UNIT (ICCU) RUMAH SAKIT ABDUL WAHAB SJAHRANIE

Ananda, Annisa Dwi (2019) PENGARUH POSISI SEMI FOWLER 45° TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA PASIEN CONGESTIVE HEART FAILURE DI RUANGAN INTENSIVE CORONARY CARE UNIT (ICCU) RUMAH SAKIT ABDUL WAHAB SJAHRANIE. Skripsi D-IV Keperawatan, Poltekkes Kemenkes Kaltim.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI ANNISA DWI ANANDA.pdf - Published Version

Download (425kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi Annisa Dwi Repository.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Pada penderita Congestive Heart Failure sering kali mengalami hipersomnia pada siang hari, namun kurang tidur atau sering terbangun disaat tidur pada malam hari akibat sesak napas. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh posisi semi fowler 45° terhadap kualitas tidur pada pasien gagal jantung congestive. Metode: Jenis penelitian ini kualitatif dengan desain “pre-post test without control group”. Besarnya sampel menggunakan teknik purposive sampling shingga didapatkan sampel 14 responden yang dipilih sesuai kriteria inklusi. Pengumpulan data menggunakan kuisioner The Pittsburgh Sleep Quality Index. Dilakukan analisa bivariat dengan uji Paired T-Test dengan nilai p < 0,05 Hasil Penelitian: Karakteristik responden rata-rata berusia 54-66 tahun (57,1%) dan berjenis kelamin laki-laki (64,3%). Tingkat kualitas tidur pada kelompok intervensi didapatkan p = 0,001. Kesimpulan: Terdapat perubahan kualitas tidur pada pasien gagal jantung congestive setelah diberikan posisi semi fowler 45° pada kelompok intervensi. Sehingga posisi semi fowler 45° ini dapat dipertimbangan untuk menjadi intervensi mandiri perawat dalam menangani masalah tidur pada pasien gagal jantung congestive.

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: admin perpustakaan poltekkes kaltim
Date Deposited: 15 Jul 2019 06:48
Last Modified: 08 Jun 2020 01:54
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/190

Actions (login required)

View Item View Item