HUBUNGAN STATUS GIZI IBU DAN JARAK KELAHIRAN DENGAN KASUS BERAT BADAN LAHIR RENDAH DI RSUD ABDOEL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA

Aldina, Mia and Utami, Kurniati Dwi and Saraheni, Saraheni (2022) HUBUNGAN STATUS GIZI IBU DAN JARAK KELAHIRAN DENGAN KASUS BERAT BADAN LAHIR RENDAH DI RSUD ABDOEL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA. STr Gizi dan Dietetika Poltekkes Kemenkes Kaltim.

[img] Text
Fix Mia Aldina_P07231118021.pdf

Download (991kB)

Abstract

ABSTRAK Pendahuluan: BBLR (Berat Badan Lahir Rendah) 60-80% berkontribusi terjadinya kematian bayi baru lahir dan memiliki risiko 20 kali kematian pada bayi. Presentase BBLR lebih tinggi dua kali lipat pada negara berkembang yaitu sebanyak 16,5% dibandingkan negara maju sebesar 7%. Indonesia adalah negara diposisi ketiga untuk presentase tertinggi kasus BBLR di dunia yaitu sebesar 11,1% dan menempati posisi kedua untuk kawasan Asean yaitu sebesar 19%, Kasus BBLR di Provinsi Kalimantan Timur pada tahun 2018 ditemukan sebanyak 7% kasus. kondisi bayi yang mengalami BBLR disebabkan oleh asupan zat gizi yang tidak memadai selama masa kehamilan atau adanya gangguan pada fungsi organ vital yang menyebabkan terhambatnya perkembangan dan pertumbuhan janin pada masa kehamilan, yang menyebabkan berat badan bayi rendah pada saat lahir. Tujuan: Mengetahui hubungan status gizi ibu dan jarak kelahiran dengan kasus berat badan lahir rendah (BBLR). Metode: Rancangan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode Observasional Analitik. Sampel sebanyak 104 responden yang dikategorikan menjadi BBLR, BBLSR dan BBLER. Pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah Purpose Sampling atau pengambilan sampel acak secara sederhana. Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian Cross sectional, dan menggunakan analisis Bivariat Spearmans untuk analisis data dengan tingkat kepercayaan (Cinfidence Interval 0,05). Hasil: Hasil uji Spearmans terdapat hubungan antara status gizi ibu dengan kasus berat badan lahir rendah (BBLR) dengan nilai p = 0.000 (p< 0.05) dan r = 0.099 dan terdapat hubungan antara jarak kelahiran dengan kasus berat badan lahir rendah (BBLR) dengan nilai p = 0.000 (p< 0.05) dan r = 0.296 yang berarti terdapat hubungan antara status gizi ibu dan jarak kelahiran dengan kasus BBLR. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara status gizi ibu dan jarak kelahiran dengan kasus BBLR. Kata Kunci: BBLR, Status Gizi dan Jarak kelahiran

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: admin perpustakaan poltekkes kaltim
Date Deposited: 31 Oct 2022 07:29
Last Modified: 31 Oct 2022 07:29
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/1714

Actions (login required)

View Item View Item