ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN ANAK THALASEMIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEPINGGAN BARU DAN PUSKESMAS GUNUNG SAMARINDA BALIKPAPAN

PUTRI, CAHAYATY (2021) ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN ANAK THALASEMIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEPINGGAN BARU DAN PUSKESMAS GUNUNG SAMARINDA BALIKPAPAN. KTI Kelas C Prodi DIII Keperawatan, Perpustakaan Kampus C Poltekkes Kemenkes Kaltim.

[img] Text
39.PUTRI CAHAYATY 2021.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pendahuluan : Data survey nasional memperkirakan bahwa sekitar 30% dari semua anak Indonesia mempunyai bentuk kondisi yang kronik. Salah satu penyakit kronis yang terjadi pada anak adalah penyakit thalasemia, dimana penyakit ini merupakan penyakit kelainan darah yang disebabkan oleh gangguan produksi hemoglobin, sehingga jumlah hemoglobin berkurang. Anak dengan thalasemia sangat bergantung pada orang tuanya karena kondisi fisik yang sangat lemah, terutama pemantauan dalam menjalankan tranfusi darah secara rutin, dan pemantauan asupan nutrisi yang cukup dibutuhkan agar tidak terjadi keterlambatan tumbuh kembang anak. Studi kasus ini bertujuan untuk mempelajari dan memahami secara mendalam mengenai asuhan keperawatan keluarga dengan anak thalasemia di wilayah kerja puskesmas sepinggan baru dan wilayah kerja puskesmas gunung samarinda. Metode : Penulisan ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan Asuhan Keperawatan keluarga dengan 2 responden Keluarga dengan Anak thalasemia yang berada diwilayah kerja Puskesmas sepinggan baru dan wilayah kerja puskesmas gunung samarinda. Pengumpulan data menggunakan format Asuhan Keperawatan Keluarga yang meliputi Pengkajian, Diagnosa, Intervensi, Implementasi, Evaluasi Keperawatan. Hasil dan Pembahasan : Berdasarkan analisa data di dapatkan masalah keluarga 1 : Defisit pengetahuan,resiko gangguan pertumbuhan,ketegangan pemberi asuhan dan resiko gangguan integritas kulit/jaringan. Pada keluarga 2 didapatkan masalah : Resiko gangguan pertumbuhan dan Kesiapan peningkatan pengetahuan. Setelah dilakukan tindakan keperawatan terjadi peningkatan pengetahuan keluarga terkait thalasemia dan perubahan perilaku keluarga dalam merawat anak dengan thalasemia. Kesimpulan dan saran : Kesejahteraan kesehatan anak thalasemia sangat bergantung terhadap cara keluarga dalam merawat anak dengan thalasemia. Diharapkan untuk kedepannya tenaga kesehatan dapat berkesinambungan melakukan pendidikan kesehatan kepada keluarga dengan anak thalasemia. Kata Kunci : Asuhan Keperawatan Keluarga , Thalasemia

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: kubaci kubaci Barus
Date Deposited: 26 Jan 2022 03:08
Last Modified: 26 Jan 2022 03:08
URI: http://repository.poltekkes-kaltim.ac.id/id/eprint/1506

Actions (login required)

View Item View Item